Tayuban, Kamis 29 Februari 2024, Pemerintah Kalurahan Tayuban bersama Bpkal Kalurahan Tayuban Mengadakan kegiatan rutin yaitu Musyawarah Padukuhan ( MUSDUK ) , kegiatan Musyawarah Pedukuhan Pertama ini bertempat di Rumah Bapak Dukuh Suko Penganti, hadirin yang datang antara lain adalah Lurah Tayuban , BPKal Tayuban, Ketua RT, Ketua RW, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Keterwakilan Perempuan, Kelompok Tani, dan Karang Taruna. Mereka yang diundang diharapkan dapat mewakili keompok atau warga masyarakat untuk menyampaikan usulan kegiatan yang nantinya akan dibahas di tahapan musyawarah selanjutnya, disini ditekankan bahwa masyarakat tidak menjadi objek pembangunan saja, akan tetapi harus berperan sebagai subjek atau aktor yang terlibat dalam proses penyusunan kebijakan dan inilah yang dinamakan sebagai pembangunan pasrtisipatif.
Usulan kegiatan dari masyarakat Suko Penganti di Catat dalam lembar usulan dan di urutkan berdasarkan skala prioritas. Selanjutnya hasil dari Musyawarah Padukuhan ini di bahas kembali di forum Musyawarah Kalurahan.